8 Rekomendasi Digital Marketing Tools Terkini

Jika Anda sedang menyusun strategi pemasaran digital untuk menyukseskan campaign, memenangkan persaingan dan memaksimalkan return on investment (ROI), artikel ini sangat tepat untuk Anda!
Anda pasti ingin tahu tentang digital marketing tools tertentu yang dapat mempermudah segalanya. Dengan digital marketing tools, Anda akan dapat menjalankan strategi yang tepat dengan cara yang benar. Alat-alat ini dirancang untuk mengatur segala sesuatunya, memungkinkan Anda membuat penyesuaian yang diperlukan kapan pun diperlukan.
Saat ini, pemasaran digital adalah salah satu alat utama untuk meningkatkan prospek, tingkat konversi, dan yang terpenting, keuntungan. Setiap bisnis dapat memperoleh manfaat luar biasa dari rencana pemasaran yang terstruktur dan digital marketing tools yang efisien. Maka dari itu, investasi waktu dan uang dalam strategi pemasaran digital sangatlah penting.
Dalam artikel ini, kami memberikan 8 rekomendasi digital marketing tools yang dapat membantu pemasar merampingkan dan memudahkan proses pemasaran digital. Simak informasinya disini!
Google Analytics
Google Analytics adalah tools canggih yang dapat membantu Anda dalam berbagai keputusan pemasaran. Anda bisa mendapatkan customer insights yang esensial. Tools ini memberikan pemahaman lengkap tentang pelanggan Anda, di seluruh perangkat juga platform. Selain itu, Google Analytics dapat membantu meningkatkan ROI pemasaran.
Analytics menyajikan data dengan tampilan lengkap yang membantu Anda mendapatkan pemahaman tentang cara pelanggan berinteraksi dengan bisnis Anda. Sehingga Anda dapat memberikan pengalaman yang lebih baik dan memaksimalkan hasil.
Selain itu, Anda juga bisa memahami pelanggan lebih baik. Analytics memungkinkan pengukuran yang customer-centric di seluruh situs dan aplikasi Anda, sehingga Anda tahu mana yang berhasil dan tidak. Wawasan ini membantu meningkatkan ROI, karena machine learning Google membantu Anda menemukan wawasan baru dan prediktif dari data yang adaรยขรขโยฌย seperti pengguna mana yang cenderung membeli atau melakukan churn.
Analytics dibuat untuk bekerja dengan solusi Google lainnya. Sehingga wawasan yang Anda terima dapat dihubungkan dengan hasil untuk meningkatkan kinerja pemasaran. Hubungkan Analytics dengan Google Ads, Search Ads 360, Display & Video 360, Google Cloud, dan Google Search Console untuk meningkatkan ROI pemasaran Anda.
Google Ads
Google Ads dapat berfungsi untuk hampir semua bisnis dengan berbagai skala; tidak masalah apakah itu kecil, sedang, atau besar.
Google Ads memudahkan bisnis untuk menunjukkan kepada dunia tentang keunikannya, sehingga Anda dapat menjangkau pelanggan yang menelusuri apa yang Anda tawarkan. Selain itu, iklan dapat disesuaikan berdasarkan hasil yang diinginkan.
Terlepas dari sasaran iklan yang dipilih, Google Ads dapat membantu bisnis secara menyeluruh dengan mendapatkan lebih banyak panggilan ke bisnis, meningkatkan kunjungan ke toko, hingga mendorong orang ke situs web.
Anda juga dapat menentukan dimana iklan itu ingin ditampilkan. Menjangkau pasar global, atau hanya lokal. Sehingga iklan dapat disampaikan dan menjangkau kepada orang yang tepat sasaran.
Batas anggaran juga dapat Anda atur sesuai dengan marketing budget yang dimiliki. Anda tidak akan pernah membayar lebih dari batas bulanan yang telah ditetapkan, dan Anda dapat menyesuaikan atau memberi jeda kapan saja. Selain itu, Google Ads akan menampilkan perkiraan hasil untuk anggaran Anda.
Kelebihan lainnya adalah Google akan menampilkan iklan Anda saat orang menelusuri produk atau layanan yang serupa. Iklan Anda dapat muncul di Google Search dan Maps, dan di seluruh jaringan situs mitra Google. Teknologi cerdas Google juga membantu bisnis menemukan cara untuk menyempurnakan iklan Anda dan memberikan hasil yang lebih baik dengan memberikan laporan, wawasan, dan kiat berkelanjutan. Sehingga Anda dapat melacak kemajuan dan membuat iklan Anda semakin berhasil.
Canva Business
Jika Anda berkecimpung dalam pemasaran digital, Anda akan memahami kebutuhan akan alat desain berkualitas yang dapat membantu Anda membuat postingan media sosial yang mengesankan dan hal-hal lain dalam pemasaran.
Canva adalah platform desain terkemuka yang memungkinkan Anda mengembangkan marketing campaign yang efektif melalui konten visual yang dapat dibagikan di blog, situs web, media sosial, dan platform lainnya. Konten visual adalah tulang punggung dari setiap campaign pemasaran digital. Untuk menarik basis pelanggan yang ditargetkan, Anda perlu merancang unggahan yang menarik.
Dengan Canva, Anda dapat membuat konten yang lebih baik dengan lebih cepat. Fitur-fiturnya yang sederhana memungkinkan siapapun untuk menggunakannya, tanpa keahlian desain sekalipun. Canva memudahkan mendesain konten kreatif berkualitas tinggi untuk format apapun.
Canva juga menawarkan era baru untuk manajemen merek. Digital marketing tools yang satu ini memungkinkan bisnis untuk men-centralize aset merek Anda, mempertahankan konsistensi, dan membantu tim tetap mempertahankan ciri khas merek di setiap desain.
Selain itu, Canva juga dapat memfasilitasi brainstorming. Memungkinkan tim saling berbagi ide dalam format kreatif. Tim dapat menjalankan sesi berpendapat, bekerja sebagai kelompok untuk memecahkan masalah, membangun strategi konten, dan menjadi produktif di ruangan yang sama atau bahkan dari jarak jauh.
Ahrefs
Ahrefs menawarkan all-in-one SEO toolset, sehingga memudahkan Anda mengoptimalkan situs web berdasarkan kebutuhan pemasaran Anda. Digital marketing tools ini terutama digunakan untuk memeriksa dan meningkatkan performa website.
Ahrefs adalah digital marketing tools yang membantu bisnis untuk menganalisis pesaing. Analisis dilakukan seputar riset organic traffic, backlink checker, dan riset paid traffic. Anda dapat melihat kata kunci apa yang diperingkat oleh pesaing dan page mana yang menghasilkan search engine traffic paling banyak, situs web mana yang tertaut ke situs pesaing dan mengukur kualitas profil backlink mereka, dan mempelajari apakah pesaing Anda melakukan iklan pencarian berbayar.
Tools ini juga memungkinkan Anda melakukan audit mengoptimalkan situs web. Tools ini ‘merayapi’ semua page pada situs web Anda lalu memberikan skor kesehatan SEO secara keseluruhan, memvisualisasikan data penting dalam bagan, menandai semua kemungkinan masalah SEO, dan memberikan rekomendasi tentang cara memperbaikinya.
Dengan Ahrefs, Anda juga bisa menemukan kata kunci yang dicari pelanggan Anda. Ahrefs menawarkan alat keyword research terlengkap, dengan ribuan saran kata kunci yang diproses dari 10 search engine berbeda. Anda juga dapat menemukan volume pencarian yang akurat disertai skor kesulitan keyword.
Ubersuggest
Ubersuggest adalah salah satu digital marketing tools untuk penelitian kata kunci terbaik agar bisa menghasilkan konten dengan kata kunci yang tepat. Anda juga dapat melacak peringkat website Anda setiap hari, melakukan analisis pesaing, atau melakukan audit situs di antara banyak fitur yang dapat dikembangkan oleh alat SEO all-in-one.
Ubersuggest memungkinkan Anda mendapatkan wawasan tentang strategi yang berhasil untuk orang lain di pasar Anda. Sehingga Anda dapat mengadopsinya, memperbaikinya, dan meraih keunggulan. Anda juga dapat menemukan halaman pesaing mana yang menempati peringkat atas untuk popular organic keyword phrases.
Anda tidak akan lagi membuang waktu untuk menulis konten yang tidak diminati orang menggunakan SEO analyzer ini. Dari head terms hingga long-tail phrases, Anda akan mendapatkan ratusan saran dari free keyword research tool yang ditawarkan Ubersuggest. Anda juga dapat melihat volume, persaingan, dan bahkan tren musiman untuk setiap kata kunci dengan bantuan analitik website.
Untuk mempermudah, Ubersuggest membuat daftar keywords berdasarkan kata yang berhasil bagi pesaing dan apa yang dicari dan diketik orang di Google. Mengetahui apa yang harus ditulis dapat melancarkan strategi konten Anda. Selami lebih dalam konten berkinerja terbaik untuk keywords apa pun. Sehingga Anda dapat menulis tentang topik yang benar-benar diminati dan dicari orang.
SEMRUSH
Semrush adalah digital marketing tools lengkap untuk meningkatkan visibilitas online dan menemukan wawasan pemasaran. Alat dan laporan yang ditawarkan SEMRUSH dapat membantu pemasar dengan layanan berikut: SEO, PPC, SMM, keyword research, competitive research, PR, content marketing, marketing insight, dan campaign management.
SEMRUSH membantu bisnis menumbuhkan organic traffic dengan alat & alur kerja SEO nya yang lengkap dan mudah. Anda dapat membuat konten yang tembus ke peringkat atas tanpa perlu pengetahuan ahli, mengungkap strategi dan taktik pemasaran pesaing, menemukan cara menjangkau lebih banyak prospek dengan pengeluaran lebih sedikit, dan membangun strategi media sosial bisnis yang paling efektif.
Hootsuite
Salah satu sistem manajemen media sosial pertama, Hootsuite memungkinkan Anda membuat, menjadwalkan, dan memposting konten di berbagai saluran media sosial. Ini termasuk Facebook, Twitter, LinkedIn, Pinterest, Instagram, YouTube, dan banyak lagi. Intuitif, visual, dan mudah digunakan, Hootsuite memantau semua akun sosial Anda dalam satu jendela.
Hootsuite memberdayakan bisnis untuk mengelola saluran sosialnya dengan lebih baik, melibatkan audience baru, dan mengembangkan merek Anda. Mulai dari smart social listening dan engagement hingga AI-powered social commerce dan customer care, Hootsuite memiliki platform yang dapat diskalakan, keahlian yang mendalam, kemitraan industri, dan visi yang berani untuk membantu bisnis memberikan pengalaman digital kelas dunia kepada pelanggan di setiap tahap customer journey.
Google Trends
Google Trends adalah situs web oleh Google yang menganalisis popularitas kueri penelusuran teratas di Google Search di berbagai wilayah dan bahasa. Situs web ini menggunakan grafik untuk membandingkan volume pencarian berbagai kueri dari waktu ke waktu.
Google Trends memungkinkan Anda melihat topik yang sedangรยขรขโยฌยatau tidakรยขรขโยฌยdiikuti orang, praktis dan real time. Beranda Google Trends (google.com/trends) menampilkan topik-topik yang dikelompokkan yang dideteksi Google terkait dan menjadi tren bersama di Search, Google News, atau YouTube.
Google Trends menganalisis sampel penelusuran web Google untuk menentukan jumlah penelusuran yang dilakukan selama jangka waktu tertentu. Saat Anda menelusuri istilah di Trends, Anda akan melihat grafik yang menunjukkan popularitas istilah dari waktu ke waktu secara (hampir) real time. Angka yang tersaji mencerminkan berapa banyak pencarian yang telah dilakukan untuk istilah tertentu relatif terhadap jumlah total pencarian yang dilakukan di Google.